Kalau kamu pencinta kopi, kamu patut berbahagia dengan kabar teranyar dari peneliti. Para peneliti dari Universitas Southern California baru saja mengumumkan, jika Anda mengonsumsi kopi 2,5 cangkir per hari, Anda akan terhindar dari risiko kanker usus besar.
Namun ternyata tidak hanya sebatas itu, sedikitnya ada tujuh kabar membahagiakan jika Anda penikmat kopi. Apa pun jenis dan teknik mengolahnya, kopi tetap berkhasiat. Berikut khasiat kopi bagi kesehatan.
Mencegah kanker
Antioksidan pada kopi membantu menekan risiko gejala kanker pada tubuh. Hasil penelitian menyebutkan bahwa mengonsumsi kopi 1-2 cangkir per hari mampu menurunkan risiko kanker, khususnya kanker usus besar hingga 26 persen. Sementara konsumsi kopi 2,5 cangkir per hari atau lebih dapat menurunkan risiko kanker usus besar sampai 50 persen.
Meningkatkan mood
Disadari atau tidak, kebanyakan orang menjadi lebih bergairah dan ceria ketika meminum kopi. Berdasarkan penelitian, ternyata kopi merupakan salah satu minuman yang dapat meningkatkan mood seseorang. Bahkan, kopi dikabarkan juga dapat memberikan efek yang berkorelasi pada kebahagiaan.